Rapat Paripurna 3 Ranperda Kota Bitung , Maurits Pesan Ini

    Rapat Paripurna 3 Ranperda Kota Bitung , Maurits Pesan Ini
    Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri MM

    BITUNG - Walikota Bitung, Ir. Maurits Mantiri MM menghadiri Rapat Paripurna Pembahasan Tingkat I tentang 3  Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) kota Bitung.

    Rapat Paripura  dalam rangka pembahasan, Ranperda Pengelolaan Keuangan Daerah, Pelayanan Kepemudaan serta Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah. dilaksanakan di ruang Paripurna DPRD kota Bitung, Senin (06/06/2022)

    Di kesempatan itu Maurits menyampaikan ucapan terimakasih kepada Fraksi – fraksi di DPRD kota Bitung yang telah menyetujui untuk dibahas pada pembahasan lebih lanjut. 

    Selanjutnya Maurits  berpesan untuk tidak meninggalkan kekritisan anggota DPRD dalam mengawal Perda ini.  Dan ASN yang terlibat dalam pelaksanaan ini ketika akan keluar daerah harap berkoordinasi dengan anggota DPRD yang ada. 

    Selain itu Maurits  juga mengajak anggota DPRD kota Bitung agar dapat mensosialisasikan program imunisasi yang sementara di laksanakan serta mengajak untuk mensukseskan pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi yang dilaksanakan di kota Bitung. 

    " Mari kita mensosialisasikan program Imunisasi yang sedang dilaksanakan serta mensukseskan  pelaksanaan MTQ tingkat Propinsi yang akan dilaksanakan di kota Bitung, " ujarnya mengakhiri

    (AH)

    BITUNG
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Apel Kerja, Maurits: ASN Dan THL Pemkot...

    Artikel Berikutnya

    Walikota Bitung Buka Sosialisasi Saber Pungli...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami